Souvenir Pameran

Bagi sebuah perusahaan mengikuti sebuah pameran, bazzar, expo atau kegiatan sejenis lainnya sudah menjadi salah satu aktivitas pemasaran yang lazim dilakukan, walau hanya berlangsung beberapa hari atau beberapa minggu. Tentunya mengikuti pameran/exibition perlu banyak persiapan mulai dari desain stand/booth, banner, brosur, display produk hingga souvenir.

Keuntungan dalam mengikuti pameran, perusahaan dapat berinteraksi dengan pengunjung yang banyak dalam waktu yang singkat. Karena hari biasa  sebuah toko mungkin hanya dikunjungi oleh puluhan hingga ratusan orang per hari. Namun dalam sebuah pameran, potensi pengunjung bisa sampai ribuan.

Dengan potensi inilah yang dapat menjadi motif atau tujuan perusahaan mengikuti pameran. Seperti diantaranya mengenalkan produk dan brand baru, memperkuat branding produk ataupun perusahaan, menjalin hubungan baik dengan konsumen, mencari partner bisnis dan investor, meningkatkan penjualan dan lain sebagainya.

Namun mengikuti pameran juga memiliki tantangan yang tidak mudah. Yaitu bagaimana caranya agar pengunjung tertarik untuk datang dan berinteraksi di stand/booth perusahaan kita. Karena tidak jarang meskipun pengunjung pameran banyak, namun yang datang dan berinteraksi di suatu stand/booth sedikit. 

Maka dari itu, kita perlu memikirkan rencana dan strategi agar stand perusahaan kita ramai dikunjungi.

Sadarkah Anda bahwa seringkali stand-stand yang ramai didatangi oleh pengunjung pameran ialah stand yang memiliki program menarik seperti pemberian souvenir pameran. Terlebih jika produk perusahaan kita bukanlah produk yang bisa langsung dibeli atau dirasakan hasilnya seperti makanan atau pakaian.

Coba bayangkan bagaiamana jika perusahaan kita adalah perusahaan yang menjual produk berupa sofware/aplikasi, jasa, mesin, alat berat dan lain sebagainya. Bagaimana kita menarik pengunjung untuk mau singgah dan berinteraksi dengan perusahaan kita. Membuat mereka mengenal dan mau tahu tentang perusahaan kita?.

Pada momen ini souvenir pameran bisa sangat berperan. souvenir pameran bisa menjadi kenang-kenangan bagi pengunjung yang sudah datang, bertanya dan berinteraksi dengan perusahaan atau souvenir perusahaan tersebut kita kombinasikan games atau challenge tertentu sebagai hadiah. Hal ini terbukti dapat menarik perhatian pengunjung pameran. Lebih dari itu, souvenir perusahaan tersebut pada akhirnya melanjutkan tugasnya sebagai media promosi, yakni mengingatkan penerimanya terhadap perusahaan kita.

Scroll to Top